< Keunikan Amplang Udang Kembar di Inhil
logo

Keunikan Amplang Udang Kembar di Inhil

Keunikan Amplang Udang Kembar di Inhil
Ada yang unik dari Amplang satu ini jika biasanya bentuk Amplang panjang dan agak lengkung, maka Amplang Undang Kembar mikik Siska Karolina bentuk pendek dan kecil.

Namun jangan salah memang bentuk kecil pendek inilah keunikannya, dan rasanyapun sangat enak karena dibuat dari udang segar hasil tangkapan nelayan di Sungai Luar, Inhil.

Menggeluti usaha pembuatan amplang udang sejak tahun 2015 siapa sangka kini Amplang Udang Kembar milik Siska Karolina kini mampu menembus pangsa pasar hingga ke berbagai daerah di Indonesia.

Amplang udang kembar mampu memasarkan ke berbagai daerah karena usaha yang terletak di jalan Selamat Jaya Parit 4 Sungai Luar sudah mendapatkan sertifikasi dari BPOM RI.

Cara pembuatannya masih sederhana dan menggunakan cara tradisional dengan karyawan yang rata-rata adalah ibu rumah tangga. (Galeri)