KEMPAS —terhadap adanya berbagai ajakan yang mengarah kepada aksi dan kegiatan pengerahan massa (people power) di dalam hasil pemilihan legislatif dan Pilpres tahun 2019 yang dapat menggelitik situasi kamtibmas di Kecamatan Kempas.
Tokoh masyarakat Kecamatan Kempas H Ali Hamra mengajak kepada seluruh masyarakat agar dapat memilah ajakan tersebut untuk sebuah kebaikan dan menolak secara tegas people power demi keutuhan persatuan dan kesatuan NKRI
Tokoh masyarakat yang kini berdomisili di Desa Pekan Tua Kecamatan Kempas tersebut menghimbau secara luas kepada seluruh lapisan masyarakat agar tidak mengikuti kegiatan aksi dan intervensi oleh sekelompok orang atau individu dari berbagai cara seperti penyampaian langsung ataupun berbagai media dengan tujuan “people power” untuk menolak ataupun menghalangi hasil dan keputusan KPU sebagai penyelenggara sah di dalam pemilu.
“karena lembaga atau penyelenggara tersebut di tunjuk tentunya dengan berbagai profesionalitas di dalam bekerja. Dan wajib kita hormati bersama hasil akhir penyelenggaraan pesta demokrasi tersebut pada 22 Mei 2019 nanti tanpa ada gangguan sedikitpun.
Selain itu kepada TNI dan POLRI yang juga secara langsung bersama masyarakat telah melakukan pengamanan secara sejuk aman dan damai selama prosesi demokrasi berlangsung dan hingga kini menunggu hasil keputusan akhir pelaksanaan pemilu wajib kita apresiasi dengan ucapan terima kasih karena telah menjaga keutuhan NKRI dengan professional dan maksimal. tutupnya. (jun)