< Ternyata Ini Penampakan Posko BPN Prabowo-Sandi di Solo Yang Menurut Moeldoko Ganggu Pemandangan
logo

Ternyata Ini Penampakan Posko BPN Prabowo-Sandi di Solo Yang Menurut Moeldoko Ganggu Pemandangan

Ternyata Ini Penampakan Posko BPN Prabowo-Sandi di Solo Yang Menurut Moeldoko Ganggu Pemandangan


SOLO - Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Moeldoko, menyebut posko Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi di dekat kediaman Jokowi mengganggu pemandangan. Seperti apa kondisinya? Bagaimana pula tanggapan pengurus posko?

Ketua Badan Pemenangan Prabowo-Sandi di Surakarta, Kurnia Sari, mengaku bingung dengan pernyataan Moeldoko. Dia mempertanyakan apa penyebab poskonya dinilai mengganggu pemandangan.

"Apanya yang mengganggu ya? Tidak ada tulisan macam-macam. Cuma ada tulisan Posko BPN Prabowo-Sandi, fotonya juga biasa," kata Kurnia, seperti dilansir Riauklik.com dari laman detik.com Senin (14/1/2019).

Pantauan detikcom, posko BPN Prabowo-Sandi ini berada 500 meter di selatan kediaman Jokowi. Dengan jarak tersebut, tentu posko ini tidak terlihat dari kawasan kediaman Jokowi.

Posko baru terlihat ketika melintas di Jalan Letjen Suprapto. Posko tampak menghadap ke timur. Dapat terlihat jelas gambar Prabowo-Sandi di ruko berlantai tiga itu.

Baliho dan spanduk berukuran besar itu dipasang di bagian depan dan sisi utara posko. Seperti kata Kurnia, tidak ada tulisan ataupun foto yang dirasa mengganggu.

Beberapa foto yang terlihat, antara lain Prabowo-Sandi, Ketua BPN Djoko Santoso, Wakil Ketua BPN Rachmawati Soekarnoputri dan beberapa caleg. Sedangkan tulisannya hanya nama posko dan ucapan selamat datang.

Meski dianggap mengganggu pemandangan, Kurnia mengaku tidak mempermasalahkannya. Dia menyerahkan penilaian kepada masyarakat.

"Ya sah-sah saja kalau menganggap mengganggu pemandangan. Biar masyarakat saja yang menilai," tutupnya. (bai/mbr)